Hands For Help Bantu Panti Asuhan dan Pesantren Korban Banjir

Tim Baksos Hands For Help - Yayasan Ibnu Sina Peduli menyerahkan bantuan di Panti Sosial Bina Insani 1, Kamal Cengkareng, Jakbar

Jakarta, innews.co.id – Banjir yang mendera wilayah Jabodetabek telah meluluhlantakkan kehidupan banyak warga. Menyikapi kondisi tersebut, Tim Baksos Hands For Help – Yayasan Ibnu Sina Peduli, langsung turun tangan membantu para korban. Salah satu yang menjadi fokus pemberian bantuan adalah Panti Asuhan dan Pesantren di Jabodetabek dan sekitarnya.

Tim Baksos Hands For Help – Yayasan Ibnu Sina Peduli menyerahkan bantuan di Pesantren Al Washilah, Kembangan Baru, Jakarta Barat

“Sejak awal terjadinya banjir, Tim Baksos Hands For Help – Yayasan Ibnu Sina Peduli, sudah turun membantu warga. Kali ini, fokus kami membantu Panti Asuhan dan Pesantren di wilayah Jabodetabek,” jelas Melina Alaydroes, Ketua Tim Baksos Hands For Help – Yayasan Ibnu Sina Peduli dalam rilisnya, Selasa (23/2/2021).

Menurut Melina, tidak hanya menjadi korban banjir, tapi panti asuhan dan pesantren juga terdampak pandemi Covid-19, sehingga mengalami kesulitan, baik dari segi ekonomi dan lain-lain.

Bantuan di serahkan kepada Panti Asuhan Al Izani

“Dampak Covid-19 ini sangat luar biasa, termasuk saudara-saudara kita yang ada di panti asuhan dan pesantren. Misalnya, ada beberapa panti yang datang kepada kami untuk minta bantuan karena mereka mengaku kesulitan dan berkurangnya bantuan donatur akibat Covid-19. Padahal, kebutuhan harian mereka tetap berjalan dan harus terpenuhi. Hal seperti ini tentu menhadi bagian tanggungjawab kita bersama untuk saling membantu di masa seperti ini,” kata Melina lagi.

Anak penerima bansos dan tim Baksos Hands For Help

“Kegiatan kami dimulai dari Panti Asuhan Al Izani di Kecamatan Sepatan, Kabupaten Tangerang, Panti Sosial Bina Insani 1 – Cengkareng Jakarta Barat, Pesantren Al Washilah, Kembangan Baru, Jakarta Barat. Adapun bantuan yang diberikan yaitu, paket sembako, makanan ringan untuk anak-anak, selimut, dan pakaian layak pakai,” urai Melina.

Wanita cantik yang dikenal sebagai pengusaha ini menambahkan, setelah baksos di tiga lokasi tersebut, Tim Baksos Hands For Help akan melakukan kunjungan ke puluhan panti asuhan lainnya juga yang sudah terdata oleh Tim Baksos Hands For Help, baik di Jabodetabek maupun di Jawa Barat, tentunya dengan harapan agar bantuan yang diberikan dapat bermanfaat.

Tim Baksos Hands For Help terus bergerak membantu masyarakat

“Kami akan terus keliling ke panti-panti atau pesantren lain sesuai data yang ada untuk membantu sebanyak mungkin saudara-saudara kita di panti-panti maupun pesantren. Kami akan berkolaborasi dengan Brabus Indonesia (Alron Group) untuk bersama-sama mewujudkan kegiatan ini, dengan harapan bahwa bantuan yang diberikan dapat bermanfaat. Selain itu, kami juga berharap semoga makin banyak orang (baik perorangan, komunitas, dan lain-lain) ikut tergerak untuk melakukan hal yang sama untuk membantu panti-panti atau pesantren di tempat-tempat lain juga. Karena sedikit kebaikan kecil yang kita buat akan sangat bermanfaat bagi orang yang kita bantu,” tutup Melina. (RN)

Be the first to comment

Tinggalkan Balasan