HUT Jakarta ke-494, Ketum Kadin DKI Serukan Vaksinasi dan Disiplin Terapkan Prokes

Hj. Diana Dewi Ketua Umum Kadin Provinsi DKI Jakarta

Jakarta, innews.co.id – Pemberian vaksinasi harus semakin digiatkan agar kekebalan tubuh masyarakat kian diperkuat dalam menghadapi pandemi Covid-19. Selain itu, kedisiplinan warga akan penerapan protokol kesehatan (prokes) juga harus dibarengi dengan pengawasan melekat.

Hal ini menjadi pekerjaan rumah tersendiri bagi Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan para stakeholders di hari ulang tahun Ibu Kota Negara ke-494, hari ini. “Merayakan ultah ditengah pandemi harusnya menjadi cambuk bagi kita semua untuk dapat segera keluar dari pandemi ini,” kata Hj. Diana Dewi, Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Provinsi DKI Jakarta kepada innews, Selasa (22/6/2021) siang.

Lebih jauh Diana yang juga Komisaris Independen PT Angkasa Pura Supports ini mengatakan, selain disiplin menerapkan prokes dalam setiap aktifitas warga Jakarta, saat ini Pemprov DKI Jakarta bersama seluruh stakeholders berusaha untuk mempercepat vaksinasi agar terbentuk kekebalan tubuh tiap warga. “Hal ini perlu didukung oleh semua pihak dan seluruh warga Jakarta,” seru Diana Dewi.

Terkait pemberian vaksin kepada para pekerja, Diana mengakui memang saat ini jumlah karyawan di sektor formal yang divaksin baru sekitar 30%. “Untuk itu, Kadin DKI Jakarta bersama asosiasi dan himpunan pengusaha berkomitmen untuk mempercepatnya dengan membuka beberapa sentra vaksin bagi para pekerja di DKI Jakarta. Kadin DKI sendiri akan membuat sentra vaksin yang dipusatkan di PPKD Jakarta Timur dari tanggal 23-26 Juni 2021 dan 6-8 Juli 2021. Untuk itu, saya menghimbau kepada perusahaan agar dapat mengikutsertakan karyawannya dalam program tersebut,” imbuh Diana yang juga CEO PT Suri Nusantara Jaya ini.

Owner Toko Daging Nusantara ini menambahkan, sesuai dengan tema HUT ke-494 Kota Jakarta yakni, “Jakarta Bangkit”, kami berharap Jakarta segera pulih dari keterpurukan diakibatkan oleh pandemi Covid-19. Setelah situasi kembali stabil, maka seluruh komponen diharapkan dapat ikut serta dalam membantu percepatan pemulihan ekonomi Jakarta. (RN)

Be the first to comment

Tinggalkan Balasan