
Jakarta, innews.co.id – Turnamen sepakbola advokat tingkat Asia yang dikenal dengan Asia Lawyers Cup 2024, yang diadakan di Phnom Penh, Kamboja, 17-21 Januari 2024, nampaknya menjadi panggung tim-tim asal Indonesia.
Satu lagi tim sepakbola advokat Indonesia, Siregar Setiawan Manalu Partnership Football Club (SSMP FC) berhasil menjejakkan kaki ke semifinal untuk kategori Master.
Berada satu grup dengan Seoul Team asal Korea Selatan dan tim tuan rumah BAKC Football Team, juara Ikadin Cup 2023 ini berhasil memetik satu kemenangan dan satu kekalahan.
Kemenangan diraih dari BAKC Kamboja dengan skor 2-1, dalam pertandingan terakhir yang berlangsung di AUPP Stadium, Phnom Penh. Sebelumnya, SSMP FC harus mengakui keunggulan Seoul Team dengan skor akhir 2-0.
“Pertandingan di Kamboja berjalan ketat. Lawan-lawan yang dihadapi juga tidak mudah,” aku Nien Rafles Siregar, Manager SSMP, kepada innews, Jumat (19/1/2024) malam.
Dirinya bersyukur SSMP FC bisa tampil di semifinal. “Keuletan dan kerja keras tim dan arahan pelatih membuat SSMP FC bisa meraih hasil positif di pertandingan terakhir,” tuturnya.
Rafles menegaskan, dirinya meminta pemain untuk bisa menikmati setiap pertandingan. “Serius tapi tetap enjoy dan fokus. Begitu juga saat kehilangan bila harus langsung menempel pemain lawan,” ujarnya.
Pada semifinal yang akan berlangsung esok, SSMP FC akan berhadapan dengan tim tangguh Lawyers Council of Thailand. “Tim sepakbola advokat asal Thailand merupakan lawan tangguh. Kami akan berupaya mengalahkannya untuk bisa tampil di final dan jadi juara,” kata Rafles optimis.
Semifinal lain akan menghadirkan tim Japan Master dengan Seoul Team. SSMP FC akan bertanding di Lapangan Acleda Institute of Business, di Phnom Penh. Sementara di lapangan BTB Stadium akan ada pertandingan antara Suwom Team asal Korea Selatan dengan BAKC Football Team, untuk memperebutkan peringkat 5 dan 6.
Baginya, turnamen ini setidaknya memberi pengalaman berharga bagi SSMP FC. “Kami bisa memetik banyak pelajaran dari kejuaraan ini. Semoga ini bisa memperkuat eksistensi kami, baik di lokal maupun regional Asia,” tukasnya.
Ditanya soal target, Rafles mengaku tidak memberi target muluk-muluk kepada timnya.
“Semua tim yang bertanding di sini pastinya berupaya menjadi yang terbaik. Tapi semua kembali pada kehendak Tuhan saja. Kami hanya berusaha sekuat tenaga, tapi Tuhan juga yang akan menentukan. Pastinya, saya bangga dengan tim ini. Kami berharap doa dari rekan-rekan advokat di Indonesia agar SSMP FC bisa meraih hasil terbaik di turnamen ini,” pungkasnya. (RN)
Be the first to comment