
Jakarta, innews.co.id – Banyak orang senang berorganisasi, tapi hanya sedikit yang punya visi membangun wadah tempatnya bernaung untuk benar-benar memberi manfaat kepada segenap anggotanya. Apa sebenarnya hakikat orang berorganisasi?
“Setiap orang yang terlibat dalam sebuah organisasi sejatinya memberi kemanfaatan bagi banyak orang, terutama rekan-rekan se-organisasinya,” kata Julius Purnawan, Notaris/PPAT di Jakarta Selatan kepada innews, Rabu (15/6/2022).
Apalagi yang jadi pengurus, lanjutnya, harus benar-benar siap berkorban demi kemaslahatan anggotanya. “Tidak benar kalau organisasi dijadikan ajang mencari keuntungan pribadi dan mengabaikan anggota. Karena menjadi anggota sebuah organisasi profesi tentu seseorang berharap bisa diayomi dan dilindungi,” terang Ketua Pengwil INI Provinsi DKI Jakarta periode 2006-2009 ini.
Bagi Julius sendiri, berorganisasi bak menjadi DNA dalam dirinya. Betapa tidak! Sejak muda, ia sudah aktif berorganisasi. Mulai dari hanya anggota, menjadi pengurus, bahkan sampai top leader.
“Seorang organisatoris harus mau memikirkan orang lain, tidak egois, sedia berbaur, dan mampu membangun kebersamaan dan komunikasi yang intens,” tutur Penasihat PP INI periode 2019-2022 lagi.
Kali ini, oleh rekan-rekan di daerah, dirinya digadang-gadang untuk menjadi bakal calon Ketua Umum Pengurus Pusat Ikatan Notaris Indonesia (PP INI). “Saya mengalir saja. Kalau memang itu amanah, akan saya jalankan sebaik-baiknya. Semua berpulang ke rekan-rekan saja,” imbuh Ketua Dewan Kehormatan Notaris DKI Jakarta ini.
Diakuinya, memimpin sebuah organisasi besar seperti INI yang memiliki lebih dari 23.000 anggota memang bukan perkara mudah. Namun, berangkat dari pengalamannya berorganisasi yang sudah menahun, ia yakin mampu mendrive perkumpulan notaris ini dengan segala dinamikanya.
“Kita lihat saja, kan ada tahapan-tahapan yang harus dilalui. Kalau memang Allah berkehendak, pasti jalan akan terbuka,” tukas Ketua Umum PP IPPAT periode 2018-2021 ini.
Saat ini INI tengah mengadakan Rapat Pleno Pengurus Pusat Yang Diperluas (RP3YD) sekaligus Prakongres, dan Upgrading, di Pekanbaru, Riau. Salah satu agenda RP3YD ini adalah menentukan calon-calon Ketua Umum PP INI periode 2022-2025. (RN)
Be the first to comment