Jakarta, innews.co.id – Relawan Palang Merah Indonesia (PMI) menjadi bagian yang tak terpisahkan dari simbol kemanusiaan, solidaritas, dan empati terhadap sesama manusia.
“Para relawan merupakan garda terdepan dalam memperjuangkan sisi kemanusiaan dan solidaritas. Di balik rompi dan lambang kemanusiaan itu, ada keberanian, empati, dan komitmen untuk menolong tanpa banyak kata,” kata Dewan Kehormatan PMI DKI Jakarta, Diana Dewi, dalam keterangan persnya, memperingati Hari Relawan PMI, di Markas PMI DKI Jakarta, Jum’at (26/12/2025).
Bagi Diana Dewi, melihat kerja para relawan, terasa jelas bahwa kepedulian tidak selalu hadir dalam bentuk besar atau sorotan. Sering kali justru tampak dalam langkah sederhana, konsistensi, dan kesiapan untuk berada di garis depan ketika dibutuhkan.

“Saya memberi apresiasi setinggi-tingginya terhadap kerja relawan PMI yang dengan segala kepeduliannya selalu hadir dengan ketulusan, bahkan di saat-saat paling sulit,” seru Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (KADIN) DKI Jakarta ini.
Pada banyak kesempatan, lanjutnya, relawan PMI telah memainkan peran signifikan dan siap turun kapanpun dibutuhkan.
Karenanya, secara khusus PMI memberikan penghargaan kepada para relawan terbaik yang merupakan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan pengabdian terhadap PMI.
Pemberian penghargaan kepada para relawan pada beberapa kategori seperti, Anggota PMR Inspiratif, Fasilitator PMR Mengabdi, TSR -SIBAT Peduli Lingkungan, Guru Pembina Berkontribusi, serta Unit Respon Cepat Tanggap Darurat Bencana.
“Terima kasih atas pengabdian yang kerap berlangsung sunyi, namun dampaknya begitu berarti. Semoga semangat kemanusiaan ini terus hidup dan menular ke lebih banyak hati,” tukas Diana Dewi penuh ketulusan. (RN)









































