Jakarta, innews.co.id – Sejak awal dideklarasikan, Trio Jimmy Simanjuntak, Resha Agriansyah, dan Daniel Alfredo (Edo) yang akrab disapa JRE, secara marathon mengadakan 40 kegiatan di berbagai tempat.
Seperti diketahui, JRE merupakan salah satu kandidat yang akan tampil pada Rapat Anggota Tahunan Asosiasi Kurator dan Pengurus Indonesia (AKPI) yang akan diadakan di Hotel Shangrila, Jakarta, 26 Agustus ini.
Mengakhiri rangkaian kegiatan, JRE menutupnya dengan Doa Bersama bertema “Jalan Ikhtiar, Merajut Doa, Menggapai Asa” di Masjid Sunda Kelapa, Jakarta Selatan, Jumat (22/8/2025).
Hadir pada perhelatan tersebut sejumlah tokoh antara lain, Dr. H. Ahmad Doli Kurnia Tandjung (Wakil Ketua Badan Legislasi DPR RI dan Presidium Majelis Nasional KAHMI), Dr. (Cand.) Bagas Kurniawan, (Ketua Umum PB HMI), Fadlin Nasution (Ketua Presidium JRE), dan sejumlah tokoh nasional lainnya, jajaran KAHMI, dan para kurator turut memeriahkan acara tersebut.

Secara lugas, Ketua Umum PB HMI mendukung penuh JRE, terutama Dr. Resha Agriansyah, Calon Sekretaris Jenderal AKPI periode 2025–2028.
“Majunya Resha menjadi bukti kapasias yang dimiliki kader HMI yang telah tersebar di berbagai lini profesi. Kami bangga, mendukung, dan mendoakan Resha (dan tentunya JRE) bisa tampil sebagai pemenang nanti,” kata Bagas Kurniawan.
Tak hanya itu, tampilnya Resha menambah semangat kader HMI untuk tampil dan memberi kontribusi nyata dalam profesinya masing-masing.
Sementara itu, Wakil Ketua Badan Legislasi DPR RI yang akrab disapa Bang Doli secara khusus mendoakan Resha agar berhasil dalam pemilihan nanti.
“Resha itu salah satu kader terbaik dan pemikir handal di KAHMI. Langkah Resha menjadi bukti bahwa kader KAHMI mampu mengambil peran strategis di berbagai lini profesi dan organisasi,” ujarnya.
Pada bagian lain, Ketua Presidium JRE menambahkan bahwa seluruh tim dan pendukung terus memberikan dukungan dan semangat penuh sepanjang perjalanan ini.
“Sejak 6 bulan lalu, JRE telah melaksanakan kurang lebih 40 kegiatan kampanye di berbagai daerah. Kegiatan Doa Bersama di Masjid Sunda Kelapa menjadi penutup rangkaian kampanye sekaligus menjadi momentum penting untuk memantapkan langkah ke depan,” tukasnya.
Secara khusus Resha menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada semua pihak yang telah hadir dan memberikan dukungan.
“Semua upaya yang telah dilakukan selama ini adalah bentuk ikhtiar bersama. Kini semuanya dititipkan dalam doa agar cita-cita dapat terwujud,” jelas Resha.
JRE tidak hanya menutup rangkaian kegiatan kampanye dengan penuh khidmat melalui lantunan doa-doa, tetapi juga meneguhkan komitmen untuk terus membawa semangat profesionalisme dan kebersamaan dalam dunia kurator, demi masa depan profesi yang lebih baik. (RN)












































