Forkasih Jakarta Hadirkan Sosok Terbaik Calon MPS, MPSD, dan Praeses

St. Kapler Marpaung (kedua dari kanan), Calon Anggota MPS HKBP, tengah menyampaikan visi-misi di HKBP Immanuel Kelapa Gading, Jakarta Utara, Senin (15/7/2024) lalu

Jakarta, innews.co.id – Optimalisasi pelayanan, baik internal maupun eksternal di Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) hanya dapat dilakukan dengan menghadirkan orang-orang terbaik yang expert dan mumpuni.

Secara khusus Forum Komunikasi Sintua HKBP (Forkasih) Jakarta, mengadakan temu kenal para Calon anggota Majelis Pekerja Sinode (MPS) HKBP, Calon Praeses dari Distrik Jakarta dan calon-calon Majelis Pekerja Sinode Distrik (MPSD) 8 Jakarta, di HKBP Immanuel Kelapa Gading, Jakarta Utara, Senin (15/7/2024) lalu.

Rencananya, pemilihan Anggota MPS, Calon Praeses, dan MPSD akan dilaksanakan pada perhelatan Sinode Distrik 8 Jakarta, di Sentul, Bogor, 22-23 Juli 2024.

Acara temu kenal ini dipandu oleh St. Obrin Lumbantoruan dari HKBP Immanuel Kelapa Gading yang juga tercatat sebagai anggota MPS dari Distrik 8 Jakarta.

“Acara ini bertujuan memberi ruang perkenalan yang lebih dalam bagi setiap calon kepada para ‘Sinodestan’ Utusan Sinode Distrik (USD) dan Utusan Sinode Godang (USG), sehingga diharapkan Pemimpin HKBP yang terpilih dalam Sinode Godang adalah yang mempunyai kompetensi pelayanan yang mumpuni, visoner, dan transformatif. Juga keterpilihannya jauh dari unsur primordialisme sempit,” kata St. Hotman Nainggolan, Ketua Forkasih Jakarta, dalam keterangan persnya, di Jakarta, Kamis (18/7/2024).

Sosok mumpuni

Ada tiga orang calon MPS dari HKBP Distrik Jakarta yang diusulkan yakni, St. Kapler Marpaung, M.Min (HKBP Ressort Menteng Lama), St. Bachtiar Marbun (HKBP Petojo) dan St. Rest Sinurat (HKBP Mampang Prapatan). Mereka diberi kesempatan menyampaikan visi-misi di depan para undangan.

Forum Komunikasi Sintua HKBP (Forkasih) Jakarta, mengadakan temu kenal para Calon anggota Majelis Pekerja Sinode (MPS) HKBP, Calon Praeses dari Distrik Jakarta dan calon-calon Majelis Pekerja Sinode Distrik (MPSD) 8 Jakarta, di HKBP Immanuel Kelapa Gading, Jakarta Utara, Senin (15/7/2024) lalu

Sementara itu, nama-nama calon MPSD antara lain, St. Andar Siburian (HKBP Resort Palmerah), St. Rodlany Tobing (HKBP Immanuel Kelapa Gading), St. Haposan Pangaribuan (HKBP Marunda Ressort Jatiwaringin), dan St. Jhony Sianipar (HKBP Sutoyo).

Untuk calon-calon Praeses yakni, Pdt. Abednego Sirait, Pdt, Anggiat Hutabarat, Pdt. Arthur M.Sitorus, Pdt. Bonar Napitupulu, Pdt. Chrisvandoli Harahap, Pdt. Dahlan Munthe, Pdt. Donald Sianturi, Pdt. Henry Juvri Manalu, Pdt Japati Napitupulu, Pdt. Jeffry Sitindaon, Pdt. Liston Butarbutar, Pdt. Mei Marulak Siahaan, Pdt. Panuturi Sitompul, Pdt. Pukka Samosir, Pdt. Ronal Manalu, Pdt. Ridoi br. Batubara, Pdt. Rudolf Edward Mauliate Sitorus, Pdt. Sobok Simanjuntak, Pdt. Sumihar Sinaga, dan Pdt. T. Golkaria Nainggolan.

Pekerjaan besar

Selama ini HKBP sebagai gereja besar dengan jumlah jemaat lebih dari 3 juta jiwa, dikenal penuh dinamika. Hal tersebut diakui St. Kapler Marpaung.

“Dinamika pelayanan di HKBP sangat tinggi. Penanganan konflik- konflik yang terjadi di gereja-gereja lokal selama ini dirasa kurang optimal penanganannya melalui pendekatan persuasif,” kata St. Kapler yang sudah aktif pelayanan di HKBP sejak naposobulung, tahun 1984 di Jakarta.

Selain itu, aspirasi parhalado/sintua perlu disuarakan di rapat-rapat pimpinan HKBP, baik di Sinode Distrik maupun di Sinode Godang. Juga administrasi sentralisasi keuangan HKBP masih perlu di evaluasi untuk lebih baik sehingga betul-betul dapat diterima semua sintua/parhalado dan jemaat HKBP.

Hal-hal tersebut jugalah yang mendorong St. Kapler memutuskan ikut dalam pencalonan sebagai Anggota MPS HKBP.

Pada bagian lain, calon Anggota MPSD, St. Andar Siburian mengaku ingin ikut membenahi aset HKBP yang sangat besar. “Untuk mengurus aset yang demikian besar perlu pembenahan administrasi dan legalitas aset,” tukasnya. (RN)

Be the first to comment

Tinggalkan Balasan