Jakarta, innews.co.id – Memasukkan produk atau barang ke pasar global bukan sesuatu yang mudah. Ada begitu banyak persyaratan yang diberikan sebelum suatu produk dinyatakan layak masuk ke global market.
Namun, tak perlu berkecil hati. Ada langkah-langkah yang harus ditempuh guna mewujudkan mimpi Anda memiliki produk atau jasa di pasar global.
Berikut 10 tips dari pengusaha sukses Diana Dewi yang juga Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (KADIN) DKI Jakarta.
- Pelaku usaha wajib mempelajari destinasi pasar yang akan dituju beserta potensinya. Lakukan identifikasi kebutuhan dan preferensi konsumen secara mendalam agar mendapatkan data yang akurat.
Pastikan produk dan jasa Anda telah memenuhi standar internasional yang berlaku.
Kemas produk Anda dengan branding yang menarik serta relevan dengan target pasar yang dituju. Jangan lupa manfaatkan platform digital dan media sosial untuk membantu memasarkan produk Anda.
Pastikan Anda telah memiliki lisensi, izin, dan regulasi yang diperlukan untuk beroperasi di negara tujuan.
Buka opsi untuk bermitra dengan mitra lokal yang memiliki jaringan kuat sehingga akan membantu produk Anda di negara tujuan.
Pastikan aspek logistik Anda mampu berjalan secara efisien dan handal dalam mendistribusikan produk Anda ke luar negeri.
Tingkatkan pemahaman karyawan Anda di bidang terkait ekspor produk agar mampu menjaga operasional usaha berjalan dengan lancar.
Manfaatkan peran teknologi dalam operasi bisnis Anda, khususnya dalam aspek supply chain, digital marketing hingga costumer relationship.
Lakukan proses evaluasi dan penyesuaian secara berkala guna memantau kinerja operasi bisnis Anda. Feedback yang Anda terima akan sangat berguna untuk membantu bisnis Anda meningkatkan kualitas produk dan jasa.
Perluas networking yang Anda miliki di pasar internasional dengan mengikuti pameran maupun konferensi bisnis. Hal ini dapat membantu Anda untuk memperluas pasar maupun mendapat wawasan baru.
Sekarang, siapapun Anda dan apapun usaha Anda bisa sangat memungkinkan untuk masuk global market. (RN)
Be the first to comment